Nah sudah lama tidak posting aplikasi untuk mempercantik tampilan
Windows XP… Kali ini ada 2 aplikasi gratisan (tentunya…) yang dapat kita pakai agar tampilan
Windows XP kita lebih menarik… Langsung saja ada :
Vienna Sidebar 1.3, aplikasi yang satu ini berguna untuk menampilkan sidebar yang bisa ditaruh di sebelah kiri desktop atau sebelah kanan desktop, yah seperti aplikasi Google Desktop atau semacamnya yang pernah kuposting sebelumnya… Sejauh pengetahuanku sewaktu menggunakannya, widget untuk sidebar ini sudah diatur sedemikian rupa, diriku tidak menemukan menu untuk menambah atau mengurangi widget, ataupun menu untuk memilih tema background sidebar. Namun hal itu tak jadi masalah bagiku karena widget yang tersedia sudah cukup lengkap, mulai dari tombol restart, stand by dan shutdown, drive space indicator, cpu and ram indicator, dan masih banyak lagi, backgroundnya pun sudah menarik dengan tema transparan… Pokoknya aplikasi ini pantas untuk dicoba… Nie dia tampilan dari Vienna Sidebar 1.3 :
Vienna Sidebar 1.3
Vienna Dock 2.0, kalau aplikasi yang satu ini berguna untuk membuat sebuah dock, tapi tidak seperti dock pada umumnya semisal Rocket Dock atau Stardock yang pernah kuposting sebelumnya… Vienna Dock ini tampilannya buka sebuah dock berbaris yang dapat diletakkan di sisi ata/bawah/kiri/kanan desktop, namun berpenampilan sebagai dock yang berada di desktop bukan di sisinya dan tersusun atas 3 lingkaran dengan komposisi :
- Lingkaran sebelah kiri berisi indikasi ram & cpu serta tombol Turn Off, Log Off & Restart…
- Lingkaran sebelah kanan berisi pencarian via Google, Yahoo, MSN, Thesaurus dan Dictionary…
- Terakhir lingkaran tengah yang paling besar berisi fitur-fitur utama dari Windows dan terbagi menjadi 4 sub menu, yaitu :
- Common Tasks yang berisi menu My Computer, Run, Task Manager, Control Panel dan kawan-kawan…
- Control Panel yang berisi Appereance, Add/Remove Programs, User Accounts dan lain sebagainya…
- Applications yang berisi Movie Maker, Windows Media Player, Calculator, Paint dan para sahabatnya…
- Microsoft Office yang terdiri dari Ms Word, Ms Excel, Ms Power Point, Ms Access dan keluarganya…
Namun aplikasi-aplikasi yang ada pada lingkaran tengah tidak semuanya bisa dipakai, itu ibaratnya hanya merupakan shortcut, jadi hanya bisa menjalankan aplikasi yang sudah terinstall sebelumnya…
Seperti halnya
Vienna Sidebar,
Vienna Dock ini juga tidak mengijinkan kita untuk merubah (menambah/mengurangi) isi dock-nya, namun masih lumayan
Vienna Dock ini menyediakan 9 skin/background yang cukup menarik… Nie dia tampilan dari
Vienna Dock 2.0 :
Vienna Dock 2.0
Sebenernya sih Vienna Sidebar dan Dock memiliki fungsi yang serupa, namun beda pada tampilannya saja, nie dia cuplikasn pas diriku menggunakan kedua aplikasi ini secara bersamaan :
Vienna Sidebar & Vienna Dock on My Desktop
Diriku tidak dapat menemukan situs resmi dari pembuat 2 aplikasi ini, namun yang dapat kutemukan hanyalah profil seseorang yang sepertinya pembuat 2 aplikasi ini, yaitu di :
Ow ya dink hampir lupa, selain bisa dijalankan pada Windows XP, kedua aplikasi ini juga dapat dijalankan pada Windows Vista… Yah sekian dulu lah, moga info yang sedikit ini bisa bermanfaat…